Jumat, 29 April 2016

"TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI"
 (Pengetahuan akan komputer)

 A.Macam-macam port Sistem Unit
Satu unit komputer terdiri atas CPU,monitor,keyboard,dan mouse.CPU merupakan sistem unit atau console yang memiliki beberapa port.Port pada komputer berfungsi sebagai antarmuka antara sebuah komputer dengan komputer atau dengan unit(perangkat) lain.Pada umumnya,Port digunakan untuk menghubungkan monitor,keyboard,mouse,modem,dan periferal lainnya.Port memiliki standar bentuk sendiri,seperti port untuk keyboard yang berbentuk bulat.Pertama kali komputer desktop diciptakan ,umumnya memiliki 2 port, yaitu serial dan paralel,pemasangan kabel monitor,keyboard,Mouse harus sesuai dengan portnya.jika terjadi kesalahan pemasangan dapat menyebabkan komputer tidak berfungsi.Beberapa Port Consale:

  • Port Serial memiliki sembilan pin,disebut juga port RS-232,yang digunakan untuk menghubungkan mouse,joystik,dan modern eksternal
  • Port paralel memiliki 25 pin,disebut juga dengan DB-25.Port paralel bekerja dengan mengirimkan dan menerima beberapa bit pada satu saat melalui satu sel kabel
  • PS/2 atau port Serial Type 2 memiliki 6 pin.Sebenarnya,Nama port ini berasal dari IBM,yakni personal system/2.PS/2 digunakan untuk menghubungkan keyboard dan mouse.Port ini diperkenalkan pada tahun 1987
  • USB(Universal Serial Bus)Merupakan port multifungsi yang dapat digunakan pada beberapa perangkat atau periferal,seperti mouse,keyboard,modem,dan card wireless.port USB merupakan pengembangan dari port serial.port ini dikembangkan oleh ajay bhatt ketika berkeja pada perusahaan Intel.
  • Port jaringan atau network port,yaitu Port yang berfungsi menghubungkan komputer dalam jaringan. Ada 2 jenis port jaringan yang biasanya terpasang pada komputer,yakni Port jaringan RJ-45 yang memiliki 8 pin dan port modem RJ-11
  • Port Audio,Yaitu port yang digunakan untuk menghubungkan komputer dengan pengeras suara, mikrofon,dan peralatan audia lainnya,
  • Port Ekspansi,yaitu port untuk menambahkan perangkat-perangkat,seperti VGA card,Audia card, Lan card,TV tunner, dan firewire.Port ekspansi terletak pada mainboard komputer yang terdiri atas beberapa jenis yaitu: ISA,PCI,AGP,
  • Port VGA,yaitu Port yang terdiri atas 15 pin dengan susunan 3 baris yang berfungsi untuk menghubungkan monitor atau proyektor


 B.Cara menghidupkan Komputer
Setelah mengetahui semua port yang terdapat pada CPU,anda dapat menghidupkan komputer dengan prosedur yang benar.Pada buku ini, kita akan menghidupkan komputer dengan sistem operasi Windows 7

Langkah-langkahnya:
  •  Persiapkan komputer apakah sudah tersambung dengan kabel listrik PLN,Keyboard,mouse,monitor dan lebih baik jika terhubung dengan alat pengaman,seperti UPS dan stabilizer
  • Tekan tombol power pada CPU dan monitor tunggu proses booting berjalan sampai selesai
  • Setelah booting selesai , maka akan muncul tampilan desktrop seperti pada gambar :

C.Cara mematikan Komputer
Untuk keamanan File dan harddisk,Komputer harus dimatikan dengan prosedur yang benar.
Langkah-langkah:
  • Pastikan semua program aplikasi sudah tertutup
  • Klik menu Star pada pojok kiri bawah desktop
  • Klik Shut down pada tab START.Tunggu proses Shutting down berlansung hingga komputer dimatikan
 SEMOGA BERMANFAAT :)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar